𝐒𝐎𝐒𝐈𝐀𝐋𝐈𝐒𝐀𝐒𝐈 𝐃𝐀𝐑𝐈 𝐁𝐀𝐍𝐊 𝐏𝐄𝐑𝐄𝐊𝐎𝐍𝐎𝐌𝐈𝐀𝐍 𝐑𝐀𝐊𝐘𝐀𝐓 𝐂𝐈𝐀𝐍𝐉𝐔𝐑 𝐊𝐄 𝐒𝐌𝐊𝐍 𝟏 𝐂𝐈𝐊𝐀𝐋𝐎𝐍𝐆𝐊𝐔𝐋𝐎𝐍- kyila

Lembaga Bank Perekonomian Rakyat Cianjur (BPR) merupakan lembaga keuangan yang berfokus pada pemberian kredit dan layanan keuangan. Karenanya lembaga BPR melakukan sosialisasi ke SMK Negeri 1 Cikalongkulon untuk memberikan edukasi mengenai pentingnya menabung di bank.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu (23/10/2024) pukul 08.30 s.d 10.00 WIB di masjid attarabiyyah SMK Negeri 1 Cikalongkulon.

Narasumber dari kegiatan sosialisasi kali ini adalah ibu Lastri dan ibu Sherly dari lembaga BPR. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi kelas X dan Xl SMK negeri 1 Cikalongkulon.

Tujuan dari sosialisasi ini adalah Membantu siswa/siswi untuk memahami pentingnya menabung untuk masa depan.

Kegiatan ini diawali dengan pemaparan materi mengenai betapa pentingnya menabung di bank untuk masa yang akan datang, lalu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Selain itu, siswa siswi juga berkesempatan untuk membuat daftar rekening baru, dengan syarat membawa kartu pelajar