𝐏𝐞𝐧𝐲𝐞𝐦𝐚𝐭𝐚𝐧 𝐭𝐚𝐧𝐝𝐚 𝐩𝐞𝐬𝐞𝐫𝐭𝐚 𝐏𝐊𝐋 (𝐏𝐫𝐚𝐤𝐭𝐢𝐤 𝐊𝐞𝐫𝐣𝐚 𝐋𝐚𝐩𝐚𝐧𝐠𝐚𝐧) 𝐓𝐚𝐡𝐮𝐧 𝟐𝟎𝟐𝟒(05/08/24)-@tinianasa

Praktik kerja lapangan adalah kegiatan pembelajaran bagi siswa-siswi SMK di mana mereka akan ditempatkan secara langsung di dunia kerja. Penyematan tanda peserta PKL Tahun 2024 sebagai simbolis awal pemberangkatan peserta PKL kelas XII SMK Negeri 1 Cikalongkulon, yang dilaksanakan setelah upacara pengibaran bendera di lapangan Edufarm Center SMK Negeri 1 Cikalongkulon.

Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kelas XII dari seluruh program keahlian SMK Negeri 1 Cikalongkulon juga dihadiri oleh dewan guru dan staf tata usaha yang diresmikan oleh langsung Bapak Drs. Jajat Sudrajat selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Cikalongkulon.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman dan wawasan siswa mengenai dunia kerja akan bertambah sehingga mereka dapat mempersiapkan diri lebih baik untuk memasuki dunia kerja yang sesungguhnya setelah lulus sekolah.

Kegiatan ini dilaksanakan setelah upacara bendera dengan pengalungan tanda pengenal peserta PKL oleh Bapak Drs. Jajat Sudrajat sebelum berangkat ke tempat industri masing-masing.