“𝐊𝐀𝐑𝐈𝐑 𝐃𝐈𝐌𝐀𝐒𝐀 𝐃𝐄𝐏𝐀𝐍” 𝐊𝐄𝐆𝐈𝐀𝐓𝐀𝐍 𝐏𝟓 𝐇𝐀𝐑𝐈 𝐊𝐄 𝟐 (16/05/2024)

Kegiatan projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema karir dimasa depan dapat menghasilkan siswa yang mandiri karena mereka diajarkan dan dilatih untuk mempersiapkan diri untuk dunia kerja di masa depan. Dan memperoleh keterampilan yang diperlukan dalam berbagai aspek seperti perencanaan, pemilihan, penganggaran, pengelolaan, dan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari kamis 16 mei 2024, mulai dari pukul 07.30 pagi.

Kegiatan ini di ikuti oleh siswa-siswi kelas XI dari seluruh program keahlian SMKN 1Cikalongkulon, yang dilaksanakan di kelas nya masing masing. Tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk menggali dan mengembangkan potensi peserta didik agar memahami ruang lingkup dan karakteristik pekerjaan sesuai dengan program keahliannya

.