𝗞𝗲𝗱𝗶𝘀𝗶𝗽𝗹𝗶𝗻𝗮𝗻 𝘄𝗮𝗸𝘁𝘂 𝘆𝗮𝗻𝗴 𝗵𝗮𝗿𝘂𝘀 𝗱𝗶𝘁𝗲𝗿𝗮𝗽𝗸𝗮𝗻 (22/04/2024)- @nbylaslm
kedisiplinan waktu adalah berkomitmen dengan diri sendiri maupun orng lain, kita dapat menggunakan waktu untuk hal-hal yang bermanfaat, membagi waktu dengan baik, Disiplin waktu membantu kita mengatur prioritas dan fokus pada tugas yang paling penting.
siswa siswi harus mendisiplinkan waktu dengan baik sehingga upacara bendera bisa dimulai dengan tepat waktu.
Upacara pengibaran bendera yang dilaksanakan hari Senin, 22 April 2024 di lapang Edufarm Center SMK Negeri 1 Cikalongkulon. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa siswi SMK Negeri 1 Cikalongkulon juga Bapak Ibu guru serta staf tata usaha SMK Negeri 1 Cikalongkulon. Petugas pada kegiatan upacara bendera kali ini adalah perwakilan dari OSIS SMK Negeri 1 Cikalongkulon serta Bapak Drs.Jajat Sudrajat sebagai pembina dalam kegiatan ini.
Tujuan dari kegiatan ini untuk mewujudkan dan menanamkan nilai nilai Pancasila dalam kedisiplinan dan tanggung jawab siswa juga mengekspresikan patriotisme dan cinta terhadap negara. Berlangsungnya kegiatan ini diawali dengan merapihkan barisan, di akhiri dengan pembinaan dari kesiswaan.